Fantech Atom Pro series ini adalah versi update dari versi Atom biasa dimana pada versi yang Pro ini memberikan beberapa fitur tambahan khususnya pada bagian konetivitas yang sudah di lengkapi dengan 3 mode koneksi Wired USB type-C, Wireless Dongle 2,4 Ghz dan Bluetooth. Dan pada kesempatan kali ini kami akan mereview Fantech Atom Pro83 MK913.
typingaddict’s Rating
Spesifikasi Utama
Berikut adalah beberapa fitur utama yang menjadi unggulan pada keyboard Fantech Atom Pro83 MK913:
- Layout 75% dengan jumlah 83 tombol dengan multimedia knob.
- Pilihan Blue Switch (clicky) dan Red Switch (Linear)
- Anti Ghosting yang memastikan setiap penekanan tombol terdeteksi dengan akurat meskipun ditekan secara bersamaan.
- 3 in 1 Connetion yaitu Wired USB Type-C, Wireless Dongle 2.4 Ghz, Bluetooth 5.0
- PCB dengan Universal hotswapable (5-Pin)
- Dimensi 330x134x42 mm dengan berat sekitar 830 gram, sehingga cukup compact dan fleksibel untuk dibawa kemana saja.
- Kapasitas batterai sebesar 2000mAh yang cukup untuk pemakaian harian.
- Dedicated software yang bisa digunakan untuk melakukan re-mapping key atau membuat macro
Design dan Build Quality
Fantech Atom Pro83 MK913 ini memiliki dua opsi warna yaitu Saturn dan Mercury. Keyboard ini dibalut dengan case material ABS yang menurut kami lumayan kokoh ya secara build qualitynya. Karena memang ini adalah versi Pro nya dari Atom jadinya memang harus lebih baik lagi dari versi atom biasa.
Sudah menggunakan dampener berbahan silicon yang membantu meredam suara supaya tidak terasa hollow lagi. Keyboard ini juga sudah memiliki side RGB dan juga RGB per key dengan 22 mode yang kalian bisa pilih.
Terdapat juga multimedia knob yang memudahkan kalian untuk mengatur volume langsung dari keyboard jadi gak perlu keluar dari game atau aplikasi.
Keycaps dan Switch
Keycaps pada keyboard ini memiliki 3 warna kombinasi, dan menggunakan bahan ABS Double Injection yang menurut kami secara font sudah Oke tapi secara ketebalan agak sedikit terlihat tipis ya, meskipun kami tahu itu karena keycapsnya shine through supaya RGB per key nya terlihat. Untuk profile keycapsnya adalah OEM, yang bukan favorit banyak orang juga sih tapi masih OK jika kalian sudah cukup puas dengan keycaps bawaannya.
Untuk switchnya diberikan 2 opsi yaitu Blue switch untuk kalian yang suka dengan suara clicky atau Red switch dengan profile linear yang dari segi suara lebih tidak berisik dibandingkan dengan clicky. Kalau kalian tidak cocok dengan switch bawaan, bisa langsung ganti dengan switch lain karena PCB nya sudah hotswapable dan support dengan 5 PIN. Bisa juga baca 10 rekomendasi switch dari typingaddict.
Software
Fantech Atom Pro83 MK913 ini memiliki software bawaan yang bisa kalian download disini. Pada softwarenya kamu bisa melakukan remapping key, membuat macro atau settinga hal lain seperti spectrum dan knob. Untuk softwarenya baru bisa di install pada PC berbasis windows.
Harga
Saat artikel ini dibuat, harga keyboard ini mulai dari Rp 675.000 saja. Menurut kami worth untuk kalian beli kalau kalian sedang mencari keyboard 75% yang sudah lengkap secara fitur dan design yang Oke, plus lagi sudah ada software untuk bisa kalian konfigurasi sesuai dengan keperluan kalian
Kesimpulan
Fantech Atom Pro83 MK913 adalah pilihan yang sangat tepat bagi kalian yang mencari mechanical keybooard dengan fitur yang sudah lengkap. Design yang compact dengan 75% with know, 3 in 1 connectivity, serta fitur hotswappable menjadikannya sangat cocok untuk para gamer maupun pengguna sehari-hari. Dengan harga yang kompetitif, keyboard ini memberikan pengalaman yang sepadan dengan produk-produk yang lebih mahal di pasaran.
Typing Test
Berikut typing test dari Fantech Atom Pro83 MK913, Jangan lupa follow Instagram kami ya